Banjarbaru – Tim Gugus Tugas P3 Covid 19 Kalsel kembali merilis informasi update terkait wabah Covid 19 di wilayah Kalsel, Senin (30/3) pagi jam 10.00. Dalam rilis terbaru terpantau jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) mengalami penurunan sebanyak 3 orang.
Data sebelumnya jumlah ODP sebanyak 1143 orang sementara data terbaru sebanyak 1140 orang. Penurunan tersebut setelah pihak medis melakukan rapid test dan pasien tersebut kini telah dinyatakan sehat.
Sementara jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) masih sama dengan data sebelumnya yakni sebanyak 9 orang. Sementara yang konfirm positif Covid 19 masih 1 orang dengan kode Ulin 01 yang saat ini masih dalam perawatan intensif tim medis di RSUD Ulin Banjarmasin.
Jubir Tim Gugus Tugas P3 Covid 19 Kalsel HM Muslim mengatakan saat ini gugus tugas masih terus melakukan Tracking dan pendataan pada orang-orang yang memiliki riwayat perjalanan luar daerah pada daerah terdampak Covid-19 atau yang pernah kontak dengan pasien positif.
Muslim berharap kerjasama masyarakat untuk bersikap kooperatif dan mau melaporkan dirinya apabila merasa memiliki gejala dan baru saja datang dari daerah terdampak Covid-19.
Tim Gugus Tugas juga sedang menyiapkan karantina khusus ODP dengan gejala ringan. “Akan kita tempatkan di suatu tempat yang sudah kami siapkan, ada beberapa tempat, saat ini kita sedang menyiapkannya sesuai dengan protokol kesehatan,” terang Muslim. Ary