Kemajuan zaman turut mempengaruhi perkembangan material bahan bangunan yang kini semakin beragam. Salah satunya bahan baku pembuat dinding.
Memang saat ini sedang naik daun jenis bata ringan atau disebut juga hebel. Namun jangan buru-buru mencoret bata merah dari list dalam mempertimbangkan bahan baku pembuatan dinding rumah anda.
Bata merah mudah rapuh? Siapa bilang? Segala sesuatunya tentu bergantung pada kualitasnya, termasuk dengan bata merah.
Batala Makmur salah satu produsen bata merah hadir dengan menawarkan kualitas bata merah yang berbeda. Abdul Hadi owner Batala Makmur memaparkan keunggulan produknya. “Bata merah kami bikin secara manual, membuat permukaan bata tidak terlalu licin, sehingga memudahkan luluan semen langsung dapat menempel. Bata merah yang kami produksi menggunakan bahan tanah merah yang tidak bercampur tanah pasir, dan diproses dengan pembakaran selama 3 X 24 jam, sehingga menjadikan bata merah yang berkualitas, tidak mudah hancur terkena air.”
Dalam memproduksi bata merah, Abdul Hadi juga menegaskan selalu melakukan pengawasan terhadap kualitas yang dihasilkan. “Sengaja kami buat lobangan ditengahnya, itu berfungsi sebagai pengikat pasangan bata ke bata, dan tentu saja itu juga menjadi metode kami dalam pengawasan mutu produksi kami, karena mutu adalah tujuan kami.”
Sudah barang tentu selain kualitas jempolan yang dihasilkan, bata merah ini memiliki keunggulan lain yang pastinya membuat anda semua sulit untuk berpaling. Ya, dengan harga yang sangat terjangkau, hanya Rp 550/biji bata dan sudah termasuk ongkos kirim, tentu saja ini sangat membantu anda untuk memangkas biaya produksi rumah/bangunan anda.