BANJARMASIN – Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor hadiri Haflah SD Islam Terpadu (SDIT) Ukhuwah kelas VI angkatan ke-14 tahun 2020 secara virtual atau video conference di Mahligai Pancasila Banjarmasin, Sabtu (27/6/2020) pagi.
Paman Birin sambutannya mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada jajaran yayasan Ukhuwah terutama para ustadz dan ustadzah yang sudah memberikan ilmunya kepada anak murid peserta didik selama mengemban ilmu di SDIT Ukhuwah Banjarmasin.
“Saya, mewakili para orang tua murid SDIT Ukhuwah Banjarmasin, mengucapkan terimakasih tulus serta penghargaan tinggi saya ucapkan kepada jajaran yayasan Ukhuwah terutama para ustadz dan ustadzah yang sudah memberikan ilmunya kepada anak-anak kami,” ucap Gubernur yang juga merupakan orang tua murid dari Noor Azkia siswi SDIT Ukhuwah tersebut.
Paman Birin juga mengatakan, Pendidikan yang diberikan SDIT ukhuwah sangat berdampak dan bermanfaat untuk anaknya.
“Saya lihat sendiri perubahan pada anak saya, Noor Azkia. Perubahan positif serta meningkatnya pengetahuan dan ilmu agama yang begitu terlihat, itu semua tidak lepas dari peran Ustadz dan Ustadzah yang selalu dengan tulus ikhlas membimbing anak-anak kami,” ujar Paman Birin.
Paman Birin berpesan kepada para orang tua murid untuk mewariskan ilmu ketimbang mewariskan harta.
“Wariskanlah ilmu kepada anak-anak kita, dengan ilmu maka akan berguna dimasa yang akan datang, dan apabila kita mewariskan harta, setinggi gunung pun akan habis. Dan untuk anak-anak murid sekalian, tolong ingat pesan ini. Apabila ingin sukses dunia akhirat, Ma asi-asi wan kuitan,” tandasnya.
Sementara itu, Ketua Yayasan Ukhuwah, Sirajuddin Habibi mengatakan, angkatan ke-14 kali ini meluluskan sebanyk 172 siswa.
“Terimakasih kepada Gubernur Kalsel dan para orang tua murid yang sudah mempercayakan pendidikan putra-putrinya di SDIT Ukhuwah, dan pada angkatan kali ini SDIT meluluskan sebanyak 172 siswa, semoga 172 siswa yang akan lulus tersebut terus berprestasi dan menjunjung tinggi nilai-nilai agama yang sudah SDIT Ukhuwah ajarkan,” tutur Sirajuddin. (end)