Terobos Banjir, Ketua PKK Kalsel Tebar Aksi Peduli

0
755

Banjarmasin – Ketua Tim Penggerak PKK Kalsel Hj Raudatul Jannah terjun ke berbagai lokasi banjir di Banjarmasin, Minggu (18/1) siang. Bersama rombongan PKK Kalsel, Raudatul Jannah menyambangi korban banjir di Jl Pramuka KM 6 tepatnya di kawasan Jl  Melati Indah.

Untuk menuju ke sana, Raudatul Jannah dan rombongan harus menerobos banjir setinggi lutut yang menggenangi kawasan tersebut. Ia menemui sejumlah masyarakat yang rumahnya direndam air.

Kepada masyarakat terdampak banjir, Raudatul Jannah membagikan bantuan berupa paket makanan. 

Raudatul Jannah juga berharap masyarakat Terdampak banjir dapat sabar dan tabah menghadapi musibah ini. “Semoga masyarakat dapat tabah dalam menghadapi musibah banjir ini,” doanya.

Ia pun berharap banjir dapat segera berlalu dan masyarakat dapat kembali beraktivitas seperti biasa. “Harapan kita tentunya musibah banjir dapat cepat berlalu agar masyarakat dapat beraktivitas seperti biasa,” ujarnya.

PKK Kalsel akan terus menyambangi para pengungsi banjir di berbagai wilayah. 

“Ini sebagai bentuk kepedulian PKK Kalsel, setiap terjadi musibah bencana menimpa masyarakat kita berupaya turut peduli membantu meringankan beban masyarakat yang tertimpa musibah,” pungkasnya. Ary

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini