Batulicin – Bupati Kabupaten Tanah Bumbu, Zairullah Azhar menyatakan siap membangun sebanyak 149 rumah Tahfizhul Alquran demi membumikan Alquran di daerah berjulukan Bumi Bersujud tersebut.
“Penutupan MTQ Kalsel ke 33 di Batulicin ini adalah awal perjuangan ke masa depan, karena menurutnya dengan motto bersujud milik Tanah Bumbu dan dengan landasan Al – Quran Pemerintah Kabupaten akan membangun 149 rumah Tahfidz Al-Qur’an,” ungkap Zairullah saat penutupan MTQ Kalsel ke 33 yang digelar secara virtual di Batulicin, Tanah Bumbu, Sabtu (10/4) malam.
Zairullah juga berharap cita-cita bersama untuk mewujudkan pembangunan rumah Tahfizh dapat diwujudkan sehingga menjadikan Tanah Bumbu sebagai Serambi Madinahnya Kalsel.
“Mudah-mudahan niat dan cita-cita kami menjadikan Tanah Bumbu sebagai Serambi Madinah,” ujarnya.
Ia juga mengucapkan terimakasih atas kepercayaan menjadikan Tanah Bumbu sebagai tuan rumah MTQ ke XXXIII Tingkat Provinsi Kalsel. Kepercayaan tersebut menjadi sebuah kehormatan bagi Tanah Bumbu.
“Pelaksanaan MTQ ini dipercayakan kepada Tanah Bumbu pada waktu ini memang diketahu dan diputuskan pelaksanaannya berubah menjadi virtual. Oleh karena itu izinkan kami rasa hormat dan penghargaan kepada seluruh yang terlibat dan terkait pada kegiatan ini termasuk seluruh kafilah yang mengikuti,” katanya.
Adapun juara umum pada MTQ ke XXXIII Provinsi Kalimantan Selatan diperoleh oleh Kota Banjarmasin yang berhasil mempertahankan gelar juara umum dan berhak menerima tropy bergilir, serta masing-masing juara 1 di tiap kategori lomba mendapat paket umroh senilai 35jt rupiah. Trophy dan hadiah kepada masing-masing juara dan kafilah diserahkan oleh Pj Gubernur Kalsel Safrizal ZA saat penutupan.
Safrizal juga mengucapkan selamat dan sukses bagi tuan rumah pelaksana MTQ ke XXXIII serta menyampaikan kepada pemenang dalam MTQ ini akan mewakili Kalsel di tingkat nasional dan terus diberikan dukungan.
Bagi peserta yang masih belum berprestasi juga harus tetap bersemangat dan terus berlatih, karena masih banyak kesempatan untuk mencapai prestasi yang lebih baik pada masa yang akan datang.
“Mudah-mudahan, tujuan dan harapan penyelenggaraan MTQ kali ini tercapai sesuai dengan keinginan kita semua, khususnya keinginan kita untuk membumikan Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari, serta tujuan kita untuk mendapatkan peserta-peserta terbaik yang dapat mengharumkan nama daerah kita pada mtq nasional yang akan datang,” ucapnya. Ary/end