Kamis, Maret 20, 2025
BerandaHukumSafrizal Usul Vaksinasi Lansia di Tanbu Secara Door To Door

Safrizal Usul Vaksinasi Lansia di Tanbu Secara Door To Door

Batulicin – Penjabat Gubernur Kalimantan Selatan Safrizal ZA  mengusulkan terobosan vaksinasi door to door khusus bagi lansia. cara ini perlu dilakukan untuk  mempercepat proses vaksinasi Covid 19 di Kabupaten Tanah Bumbu. 

Hal itu disampaikan Pj Gubernur Kalsel  usai tinjau vaksinasi massal  dan posko penumpang kapal laut, di Kabupaten Tanah Bumbu, Sabtu (8/5).

“Memang ada kesulitan untuk orang tua, para lansia ini tidak bisa pergi terlalu jauh, tidak ada yang mengantar, perlu kita door to door, bisa dibantu posyandu di desa, all out kita sampai  Juni untuk layanan publik dan lansia,” kata  Pj Gubernur Kalsel  didampingi Sekdaprov Kalsel Roy Rizali Anwar dan Bupati Tanbu Zairullah Ashar usai meninjau vaksinasi massal  lansia dan posko penumpang kapal laut, di Kabupaten Tanah Bumbu, Sabtu (8/5).

Safrizal mengatakan,  sasaran lansia di Kabupaten Tanah Bumbu lebih kurang 26 ribu.

Perlu kerja keras dan kerja bersama untuk bisa menuntaskan realisasi pencapaian target.

“Dari 26 ribu lansia di Tanah Bumbu sudah dilakukan sekitar 30 persen, diberi target Juni seluruhnya 26 ribu untuk usia lanjut akan kita tuntaskan,” terangnya.

“ per hari ini sudah mampu dilakukan vaksinasi 700 orang dalam sehari, nanti dibantu TNI dan Polri kalau sudah rampung agar kita bisa menyasar target berikutnya yakni masyarakat umum,” katanya.

Waka Satgas Nasional Penanganan Covid 19 ini mengatakan, Pemprov Kalsel berupaya mempercepat cakupan vaksinasi bagi golongan lanjut usia (lansia) dan layanan publik.

Khusus untuk lansia termasuk kelompok berisiko tinggi yang apabila tertular Covid-19 justru akan memperburuk kondisi kesehatan mereka.

Ditambahkan Safrizal, ketersediaan vaksin tahap II untuk lansia dan pelayanan publik juga sudah tersedia.

 “Vaksin siap, kita juga sudah mengunjungi gudang penyimpanan vaksin di kawasan perkantoran Pemkab Tanah Bumbu,” katanya.

Turut hadir Kepala Dinas Kesehatan Muslim, Forkopimda Tanbu dan jajaran Pemkab Tanbu. (Syh/Adpim)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments