Jembatan Menuju Wisata Pariangan Masih Dikerjakan

0
851


Kandangan – Wakil Bupati HSS Syamsuri Arsyad menggelar Monitoring proyek infrastruktur di Kecamatan Loksado dan desa Pariangan Kecamtan Padang Batung. Selasa (10/05/21)

Tujuan monitoring dan eveluasi (monev), memastikan pelaksanaan pembangunan infrastruktur yang akan dilaksanakan berjalan sesuai rencana.

Syamsuri Arsyad beserta rombongan mengawali kunjungannya ke lokasi Pembangunan Jembatan di Desa pariangan yang mana pada saat peninjauan pengerjaannya sudah dilakukan kembali.

“Untuk jembatan Pariangan saat ini pekerjaan dimulai kembali karena untuk bahan bangunannya sudah tersedia dan mudahan pekerjaannya selesai tepat pada waktunya serta seperti yang di inginkan masyarakat disini apabila jembatannya sudah selesai maka akses tersebut bisa menunjang pariwisata”. Ungkap wabup

Selesainya peninjauan jembatan Wabup kembali melanjutkan peninjauan Pengaspalan ruas jalan Tanuhi menuju Ulang sepanjang 5.8 km yang mana penanganannya dengan mengaspal badan jalan yang rusak parah saja.

Tidak jauh dari lokasi yang sama dengan pengaspalan, Wabup juga meninjau pembuatan siring bronjong.

“kenapa disini ada dibuat bronjong karenakan untuk tepi jalan yang dipasang bronjong ini sering terjadi longsor hingga longsoran tanahnya memakan bahu jalan guna mencegah terjadinya longsong yang bisa memutus akses jalan masyrakat maka di buat lah bronjong dan saya berharap di area bronjong ini kalau bisa di tanam tumbuhan yang bisa mengikat batu-batu bronjong yang nantinya bronjong bisa bertahan lama,” ujar Wabup. Prokopim HSS/Ary

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini