Paman Birin Terharu Baca Puisi Untuk Penyandang Disabilitas

0
1251

Banjarbaru – Hari Disabilitas Dunia tahun 2021 Kalsel digelar di Sekolah Luar Biasa (SLB) C Negeri Pembina, di Landasan Ulin Banjarbaru, Senin (7/12) pagi. Kegiatan tersebut dihadiri Gubernur Kalsel Sahbirin Noor.

Usai menyampaikan kata sambutannya, Paman Birin mengeluarkan secarik kertas untuk kemudian membacakan seuntai puisi bagi kaum penyandang disabilitas yang hadir dalam acara tersebut.

“Kita adalah sama,” ujar Paman Birin mengawali puisinya. Di tengah pembacaan bait puisi Paman Birin nampak terharu.

Dengan puisi tersebut Paman Birin menyemangati kaum disabilitas bahwa mereka tak beda dengan yang lainnnya.

Paman Birin menyampaikan, peringatan hari Disabilitas Internasional ini, diselenggarakan sebagai bentuk nyata perhatian dan kepedulian pemerintah provinsi kalsel, terhadap penyandang disabilitas di banua ini.

Sahbirin Noor menambahkan, peringatan disabilitas ini bukan hanya kepatuhan provinsi kalsel terhadap komitmen dunia dalam forum PBB, tetapi merupakan panggilan kesetaraan, kemanusiaan, dan persamaan hak disemua bidang kehidupan.

Di sela acara, Paman Birin juga menandai kegiatan Peringatan Hari Disabilitas dengan memotong nasi  tumpeng disampingi Kepsek SLB – C Negeri Pembina Hj Rositasari MPd.

Potongan tumpeng kemudian disuapkan Paman Birin kepada anak didik penyandang disabilitas di SLB – C Negeri Pembina Pemprov Kalsel. Ary

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini