Paman Birin Rotasi Pejabat Pemprov Kalsel, Ini Namanya

0
1103

Banjarmasin – Gubernur Kalsel Sahbirin Noor melakukan rotasi jabatan pimpinan tinggi Pratama di lingkup Pemprov Kalsel. Pelantikan sejumlah Pejabat struktural dan fungsional Kalsel setingkat eselon II tersebut digelar Jumat (25/2/2022) di Mahligai Pancasila Banjarmasin .

Sebanyak 15 pejabat tingkat  pimpinan tinggi Pratama menempati posisi barunya. Pelantikan juga dihadiri Ketua DPRD Kalsel Supian HK, Sekdaprov Kalsel Roy Rizali dan sejumlah Kepala SKPD di lingkup Pemprov Kalsel. 

Dalam arahannya Gubernur Kalsel meminta para pejabat struktural maupun pejabat fungsional yang telah dilantik agar dapat segera bekerja untuk menjalankan tugas dan fungsinya yang baru. “Saya minta saudara yang dilantik agar dapat segera beradaptasi dengan lingkungan kerja yang baru dan menjalankan tugas sesuai ketentuan dan aturan yang berlaku,” katanya.

Paman Birin meminta para pejabat pimpinan tinggi Pratama yang dilantik agar dapat menterjemahkan dan menjalankan visi dan misi pembangunan Kalsel ke depan sesuai fungsi dan tugasnya masing-masing. “Kita harapkan saudara dapat menjalankan visi dan misi pembangunan Kalsel ke depan sekaligus meningkatkan kinerja, kompetensi dan profesionalitas di bidangnya masing-masing,” pesan Paman Birin.

Sementara sejumlah nama pejabat pimpinan tinggi Pratama dilantik menempati posisi baru adalah :

  1. Nurul Fajar Desira sebagai asisten pemerintahan dan kesra Setdaprov Kalsel
  2. Siswansyah sebagai asisten administrasi umum Setdaprov Kalsel
  3. Sulkan sebagai staf ahli Gubernur Kalsel
  4. Soeparno sebagai staf ahli Gubernur Kalsel
  5. Husnul Khatimah sebagai staf ahli Gubernur Kalsel
  6. Irfan Sayuti sebagai Kadisnakertrans Kalsel
  7. Adi Santoso sebagai Kadis Pemberdayaan Perempuan dan perlindungan Anak Kalsel 
  8. Fathurrahman sebagai Kadis Ketahanan Pangan Kalsel
  9. Faried Fakhmansyah sebagai Kadis PMD Kalsel
  10. Gusti Yanuar Rifai sebagai Kadis Koperasi dan UKM
  11. Dr Izaak Zoelkarnain sebagai Direktur RSUD Ulin Banjarmasin
  12. Agus Dyan Nur sebagai Wadir Umum RSUD Ulin Banjarmasin
  13. M Muslim sebagai Kadiskominfo Kalsel
  14. Ina Yuliani sebagai Kabid Ketransmigrasian Disnakertrans Kalsel
  15. Hary Supriadi sebagai Widyaiswara ahli utama

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini