Lagi Nongkrong, Remaja Diserang Dengan Sajam

0
1249

Banjarmasin – Saat sedang asik nongkrong seorang remaja diserang, dengan mengunakan senjata tajam, pada minggu (3/7/2022) dinihari.

Diketahui remaja (19) ini, bernama Yoga Hermawan, warga Jalan Veteran Gang 7 A, Kelurahan Sungai Bilu, Banjarmasin Timur.

Kapolsek Banjarmasin Utara, Kompol Agus Sugianto, membenarkan adanya laporan kejadian itu, Senin (4/7/2022).

“Betul sudah ada laporan masuk oleh anggota keluarga korban,” ujar Kapolsek.

Kapolsek menerangkan, penyerangan terjadi pada Minggu sekira pukul 01.00 Wita di Jalan Sungai Jingah Gang Adil Kelurahan Sungai Jingah, Banjarmasin Utara.

Kronologi sementara yang diterima polisi, adalah ketika korban sedang nongkrong dengan teman-temannya yang lain di lokasi itu.

Tiba-tiba saja, si pelaku mendatangi tempat itu dan berniat menyerang pemuda itu dengan senjata tajam.

Korban pun berusaha menghindar dan berlari menjauh namun pelaku tetap mengejarnya. Pelaku berhasil mengejar korban dan melayangkan senjatanya ke arah Yoga.

“Korban sempat menangkis serangan tersebut dengan tangan kosong, namun karena gelap, ia tak melihat terlalu jelas posisi sajamnya,” terangnya.

Alhasil, jari manis dan jari kelingking korban terluka cukup parah. Pelaku juga sempat mengenai lengan kanan korban hingga tidak dapat digerakkan.

Usai melukai Yoga, pelaku pun kabur meninggalkan pemuda itu. Korban langsung dievakuasi ke IGD RSUD Ulin Banjarmasin untuk mendapatkan penanganan medis.

“Pelakunya masih lidik sejauh ini, termasuk motif penyerangan tersebut,” tutup Kapolsek Banjarmasin Utara.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini