Kamis, April 18, 2024
BerandaHukumJadilah Sahabat untuk Semua Orang

Jadilah Sahabat untuk Semua Orang

BANJARMASIN – Suasana kekeluargaan dan kegembiraan sangat terasa mewarnai Puncak Perayaan Natal Bersama TNI, Polri, Aparatur Sipil Negara (ASN), dan Umat Kristiani Tahun 2019, yang digelar di Ballroom Grand Mitra Plaza Banjarmasin, Jumat (27/12).

Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor, melalui Sekdaprov, H Abdul Haris, mengapresiasi tema yang diangkat yaitu “Jadilah Sahabat Bagi Semua Orang”.

“Ini merupakan cara yang sangat tepat untuk mengajak antar umat beragama dalam membangun hidup yang mengusung kebersamaan dengan saling menghormati perbedaan dan menjadikan keberagaman sebagai kekuatan Bangsa Indonesia,” ucapnya.

Haris juga mengingatkan agar seluruh masyarakat termasuk Umat Kristiani untuk selalu memelihara kebersamaan di tengah kemajuan zaman dan teknologi yang cenderung membuat orang memiliki sikap eksklusif.

“Diharapkan peran para tokoh agama, termasuk tokoh agama Kristiani di Kalsel menjadi pelopor untuk membangun mental dan moral bertoleransi dan berintegritas,” harapnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Perayaan Natal Bersama TNI, Polri, ASN, dan Umat Kristiani se-Kalsel Tahun 2019, drg Sapta Rianta Hutasoit Sport, mengatakan, tema yang diangkat tahun ini yaitu “Jadilah Sahabat Bagi Semua Orang”.

Selain itu, ada pula sub tema yaitu “Memperkokoh Kerukunan Warga Banua Demi Pembangunan Kalsel yang Berkelanjutan”.

Menurutnya, tema ini diangkat untuk memperkuat, mempersatukan, dan mempererat tali persaudaraan antar umat beragama dan masyarakat di Kalsel.

“Kami sangat berbangga malam ini di Kalsel seluruh tokoh hadir ikut menggerakkan semua unsur untuk mempersatukan dan mempererat tali persaudaraan antar umat beragama dan masyarakat Kalsel,” katanya.

Sebelum puncak Perayaan Natal Bersama TNI, Polri, ASN, dan Umat Kristiani se-Kalsel Tahun 2019.

Panitia juga sudah melaksanakan berbagai kegiatan lainnya, termasuk aksi sosial pemberian tali asih kepada masyarakat tidak mampu, pemberian paket sembako, hingga layanan kesehatan gratis bekerjasama dengan RSUD di Kalsel mulai tanggal 27 hingga 29 Desember 2019.

Abdul Haris juga mewakili Gubernur Kalsel menyerahkan secara simbolis dana bantuan untuk pelaksanaan kegiatan kali ini sebesar Rp 50 juta, diterima oleh Ketua Panitia, drg Sapta Rianta Hutasoit Sport. (end)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments