Pelaihari – Destinasi wisata di Kabupaten Tanah Laut (Tala), Kalimantan Selatan (Kalsel), terus bermunculan. Baik yang dikelola oleh pemerintah daerah maupun oleh masyarakat secara mandiri.
Terbaru, Wisata buah Penangkilan di kaki Gunung Keramaian. Wisata yang dikelola warga ini berada di Desa Tungkaran Buah Kecamatan Pelaihari Tanah Laut.
Objek wisata setempat dinamai Wisata Penangkilan Gunung Keramaian karena memang berada di kawasan Gunung Keramaian.
Daya tarik yang ditawarkan objek wisata yang berada di pinggiran Kota Pelaihari adalah panorama alam yang masih asri, dengan view indah dari Bukit Penangkilan anak Gunung Keramaian.
Paling utama yakni banyaknya pepohonan buah-buahan khas setempat seperti durian, langsat, jengkol dan lainnya.
Selain itu yang tak kalah eksotis yaitu pemandangan elok permai berupa hamparan persawahan luas nan menghijau. Bisa disaksikan dari gazebo dan tempat selfie yang disediakan pengelola di Puncak Bukit Penangkilan
Banyak juga terdapat pondok milik warga di areal perbukitan yang bisa dijadikan tempat istirahat sembari makan buah yang dibeli di lokasi wisata.
Panorama yang menyejukkan mata dan jiwa ini terlihat jelas dari puncak Bukit Penangkilan.
“Suasana dan pemandangan alamnya indah banget. Kami suka dan sering ke sini,” ucap Ahmad seorang pengunjung.
Syahril selaku pengelola wisata Penangkilan mengatakan lokasi wisata itu telah dibuka sejak akhir 2021 lalu. “Sejak itu tiap hari ada yang berkunjung, bahkan hingga malam hari, karena itu kita memasang lampu di lokasi wisata ini,” kata Syahril, kepada jejakbanua.com, Minggu (13/2/2022).
Pembukaan wisata ini di atas lahan milik masyarakat yang banyak ditanami buah. “Ke depan kita juga bikin camping ground di atas bukit,” kata Syahril.
Selain wisata buah, perekonomian masyarakat sekitar menjadi hidup karena mereka dapat jualan atau buka warung bagi pengunjung. “Untuk parkir kita gratiskan,” kata Syahril. Ary